Ads (728x90)

Anonymous 10:04
Sering tersedia dalam bentuk : air atau sirup obat batuk (codein juga tersedia dalam bentuk tablet, dengan atau tanpa aspirin). Codein merupakan preparat analgesik yang kuat dan merupakan salah satu jenis pereda batuk yang paling ampuh. Akan tetapi, karena codein dapat menimbulkan ketagihan (narkotik), maka obat ini sukar didapat. Codein sering tersedia dalam bentuk gabungan pada sirup obat batuk atau dalam bentuk tablet. Untuk takarannya, ikuti petunjuk yang terlampir bersama obatnya. Dengan takaran yang kecil, kodein diperlukan untuk meredakan batuk dan bukan sebagai preparat untuk mengendalikan rasa nyeri. Untuk meredakan batuk pada orang dewasa, biasanya 7 sampai 15 mg. kodein sudah mencukupi. Anak-anak harus diberikan takaran lebih sedikit, tergantung kepada usia dan berat badan.

Chloralhydrat adalah preparat sedatif yang dpat diberikan kepada anak yang batuk terus sepanjang malam sehingga tidak dapat tidur. Khususnya chloral hydrat berguna untuk batuk rejan. Phenobarbital dapat pula digunakan untuk batuk rejan.

Takaran chloral hydrat untuk meredakan batuk :
— dengan menggunakan campuran obat batuk chloral yang standar (chloral elixir BPC)

Berikan sampai 4 takaran sehari, jangan lebih.
- anak-anak di atas 2 tahun : 10 ml. (2 sendok teh)
- bayi di bawah 2 tahun : 1 1/4 sampai 1 1/ 2 sendok the. Bayi yang lebih kecil harus diberikan takaran yang lebih kecil.

Pustaka
Ilmu Kebidanan : Patologi dan Fisiologi Persalinan Oleh Harry Oxorn & William R. Forte

Post a Comment

Post a Comment