Suatu malam di sebuah rumah, seorang anakusia tiga tahun sedang menyimak sebuah suara.
"Ting...ting... ting! Ting...ting...ting!" Pikiran dan matanya menerawang ke isi rumah.
Tapi, tak satu pun yang pas jadi jawaban. "Itu suara pedagang bakso keliling, Nak!" suara sang ibu menangkap kebingungan anaknya.
"Kenapa ia melakukan itu, Bu?" tanya sang anak polos.
Sambil senyum, ibu itu menghampiri.
"Itulah isyarat. Tukang bakso cuma ingin bilang, 'Aku ada di sekitar sini!" jawab si ibu lembut.
Beberapa jam setelah itu, anak kecil tadi lagi-lagi menyimak suara asing. Kali ini berbunyi beda. Persis seperti klakson kendaraan. "Teeet...teeet. ...teeet!"
Ia melongok lewat jendela. Sebuah gerobak dengan lampu petromak tampak didorong seseorang melewati jalan depan rumahnya.
Lagi-lagi, anak kecil itu bingung. Apa maksudsuara itu, padahal tak sesuatu pun yang menghalangi jalan.
Kenapa mesti membunyikan klakson. Sember lagi!
"Anakku. Itu tukang sate ayam. Suara klakson itu isyarat. Ia pun cuma ingin mengatakan, 'Aku ada di dekatmu! Hampirilah!" ungkap sang ibu lagi-lagi menangkap kebingungan anaknya.
"Kok ibu tahu?" kilah si anak lebih serius. Tangan sangibu membelai lembut rambut anaknya.
"Nak, bukan cuma ibu yang tahu. Semua orang dewasa pun paham itu. Simak dan pahamilah. Kelak, kamu akan tahu isyarat-isyarat itu!" ucap si ibu penuh perhatian.
Wassalam.
Related Posts
- Anonymous22 Jun 2013Pabrik Pesawat Terbang Terbesar di Dunia
Pabrik Pesawat Terbang Boeing di Everett, Washington, Pinggiran Seattle, AS merupakan fasilitas ...
- Anonymous21 Jun 20135 Kereta Gantung Paling Exstrim di Dunia
Gondola atau kereta gantung merupakan alat transportasi yang sering digunakan para turis untuk men...
- Anonymous21 Jun 20137 Adegan Ranjang Terbaik Dalam Film Bollywood 2012
Belakangan ini, sineas India memang semakin berani menampilkan adegan kontroversial, termasuk adeg...
- Anonymous17 Jun 2013Daun Alpukat dapat digunakan untuk Anti-Hipertensi
Penyakit tekanan darah tinggi menjadi pembunuh diam-diam setelah menyebabkan gangguan fungsi jantu...
- Anonymous15 Jun 2013Sejarah dan Makna dari " Indonesia "
Sebagai penduduk Indonesia, warga negara Indonesia dan orang yang dilahirkan di Indonesia, kata I...
- Anonymous14 Jun 2013Tsunami Bisa Juga Terjadi di Danau
Selama ini kita hanya mengetahui tsunami hanya terjadi di laut. Nyatanya, ilmuwan menemukan bahwa t...
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Post a Comment