Ads (728x90)

Latest Post

Kesehatan

Tips


Formula adalah penggunaan rumus pada perhitungan tertentu, atau dapat juga diartikan perhitungan yang menggunakan nilai dari sel yang lain pada spreadsheet. Sebelum menghitung, kita harus mengetahui rumus apa yang cocok pada suatu masalah atau kondisi. Setelah mengetahui rumus yang digunakan, selanjutnya yang harus kita ketahui adalah: bagaimana cara memperoleh data tersebut, kemudian diolah dan dihitung sesuai rumusnya untuk mendapatkan hasil yang diinginkan.

Cara Menggunakan Formula

Misalnya pada suatu tabel terdapat data penjualan barang (nama barang, harga satuan dan banyak barang), sedangkan kolom yang harus kita isi adalah jumlah harga. Rumus apa yang dapat menghasilkan jumlah harga?. Ya benar (harga satuan dikali banyak barang). Setelah kita mengetahui rumus yang digunakan, kita harus tahu di mana letak data harga satuan dan letak data harga banyak barang?. Untuk menjawab pertanyaan ini, mari kita perhatikan tabel berikut ini.


Data harga satuan terletak pada kolom D mulai baris 5 sampai dengan baris 9, atau disebut: sel D5 : D9, data jumlah barang terletak pada kolom E mulai baris 5 sampai dengan baris 9 atau disebut: sel E5 : E9. Bagaimana menerapkan ke dalam rumus tersebut untuk mengisi jumlah harga?. Yang pertama kali harus kita lakukan adalah mengisi jumlah harga buku tulis dengan rumus D5*E5.


Penggunaan rumus formula pada OpenOffice.org Calc diawali dengan tanda: =, meletakkan hasil penjumlahan pada kolom Jumlah Harga, mulai dari sel F5 sampai sel F9. Maka urutan pengerjaannya adalah sebagai berikut:

1). Letakkan kursor pada sel F5 atau klik sel F5.
2). Ketik =
3). Ketik rumus untuk menghitung jumlah harga buku tulis yaitu: D5*E5.

Atau dapat juga dengan cara:
  1. Klik sel D5.
  2. Ketik *
  3. Klik Sel E5.
  4. Tekan tombol Enter.
Begitu juga untuk mencari jumlah harga pulpen sampai dengan spidol caranya sama, hanya saja sel yang digunakan berbeda. Untuk pulpen rumus yang digunakan adalah =D6*E6, pensil rumusnya =D7*E7, penghapus rumusnya =D8*E8 dan spidol rumusnya D9*E9.

TIPS: Untuk menulis rumus dapat dengan klik ikon: ƒ(×) Σ =

Halaman Terkait:
| Membuat formula | Operator yang digunakan untuk membuat formula | Menyalin formula ke sel lain |

Post a Comment