Pemadam Kebakaran Jakarta Pusat mengerahkan hampir semua mobil di kantornya untuk memadamkan kebakaran di Istana Negara. Total ada 35 mobil pemadam kebakaran beserta kendaraan pendukung yang dikerahkan.
"35 Unit diterjunkan termasuk pendukung. Sekarang sedang proses pendinginan," kata kepala sudin pemadam kebakaran Jakarta Pusat, Subejo, Kamis (21/3).
Menurut Subejo, pengerahan kekuatan maksimal dilakukan karena Istana Presiden merupakan salah satu obyek vital.
"Tidak sampai 30 menit api sudah berhasil dikuasai karena ini obyek vital kita kerahkan sebanyak-banyaknya. Untung airnya banyak," kata Subejo sambil menunjuk sungai di depan Istana.
Kebakaran terjadi di gedung Sekretariat Negara sekitar pukul 17.00 WIB. Hingga pukul 18.20 WIB, pemadam kebakaran masih melakukan pendinginan dengan terus menerus menyemprot gedung itu. (Komplek Istana Negara terbakar, 35 Mobil pemadam kebakaran dikerahkan
source: merdeka.com)
Post a Comment