SEBUAH KISAH YANG PATUT KITA RENUNGKAN
"Ibu, masakin air bu. Aku mau mandi pakai air hangat," seorang anak meminta ibunya menyiapkan air hangat untuk mandinya.
Sang ibu dengan ikhlas melaksanakan apa yang diperintah oleh sang anak. Dengan suara lembut ibunya menyahut, "Iya, tunggusebentar ya sayang!"
"Jangan terlalu lama ya Bu! Soalnya saya adajanji sama teman." ujar sang anak.
Tidak lama kemudian sang ibu telah usai menyiapkan air hangat untuk buah hatinya."Nak, air hangatnya sudah siap." ibu itu memberi tahu.
"Lama sekali sih Bu..." sang anak sedikit membentak.
Setelah selesai mandi dan berpakaian rapi, sang anak berpamitan kepada ibunya, "Bu, saya keluar dulu ya, mau jalan-jalan sama teman."
"Mau kemana nak?" tanya sang ibu.
"Kan sudah aku bilang, aku mau keluar jalan-jalan sama teman" kata sang anak sambil mengerutkan dahi.
Malam harinya, sang anak pulang dari jalan-jalan, sesampainya di rumah ia merasa kesal karena ibunya tidak ada di rumah. Padahal perutnya sangat lapar, di meja makan tidak ada makanan apa pun.
Beberapa saat kemudian, ibunya datang sambil mengucapkan salam "Assalamu'alaik um.. Nak, kamu sudah pulang? Sudah dari tadi?"
"Hah, ibu dari mana saja. Saya ini lapar, mau makan tidak ada makanan di meja makan. Seharusnya kalau ibu mau keluar itu masak dulu..." kata si anak dengan suara sangat lantang.
Sang ibu mencoba menjelaskan sambil memegang tangan anaknya, "Begini sayang, kamu jangan marah dulu. ibu tadi keluar bukan untuk urusan yang tidak penting, kamu belum tahukan kalau istrinya Pak Rahman meninggal?"
"Meninggal? Padahal tidak sakit apa-apakan Bu?" sang anak sedikit kaget, nada suaranya juga tidak tinggi lagi.
"Dia meninggal waktu Maghrib tadi. Dia meninggal saat melahirkan anaknya. Kamu juga harus tahu nak, seorang ibu itu bertaruh nyawa saat melahirkan anaknya," ibu memberikan penjelasan.
Hati sang anak mulai terketuk, dengan suara lirih ia bertanya pada ibunya, "Itu artinya, ibu saat melahirkanku juga begitu? Ibu juga merasakan sakit yang luar biasa juga?"
"Iya anakku. Saat itu ibu harus berjuang menahan rasa sakit yang luar biasa. Namun, ada yang lebih sakit dari sekedar melahirkanmu nak." sang ibu menjawab.
"Apa itu Bu?" sang anak ingin mengerti apa yang melebihi rasa sakit ibunya saat melahirkan dia.
Sang ibu tak mampu menahan air mata yangmengalir dari setiap sudut matanya seraya berkata, "Rasa sakit saat ibu melahirkanmu itu tak seberapa, bila di bandingkan dengan rasa sakit yang ibu rasakan saat dirimu membentak ibu dengan suara lantang, saat kau menyakiti hati ibu nak."
Si anak langsung menangis dan memohon ampun atas apa yang telah diperbuat selamaini pada ibunya...
Sahabat,
Sekali saja kita membentak orang tua. Hal itutelah membuat hatinya bergetar. Jika hati orang tua kita bergetar karena ucapan kita yang kasar, tanpa kita sadari hal itu telah menyebabkan umur beliau lebih pendek.
SEBUAH KISAH YANG PATUT KITA RENUNGKAN
Related Posts
- Unknown06 Apr 2014Mood Sweater Yang Bisa Ngerti Isi Hati Kamu
Mood Sweater Yang Bisa Ngerti Isi Hati Kamu - Apa jadinya kalau kamu punya sweater yang bisa mende...
- Anonymous23 Jun 2013Mengungkap Fenomena Mati Suri
Tidak ada yang dapat menjelaskan keajaiban dari fenomena ini, dimana seorang manusia telah menunju...
- Anonymous22 Jun 2013Sejarah Awal Mula Sepatu
Kebanyakan orang, termasuk kalian tentunya, pernah menggunakan sepatu. Sepatu biasanya kita gunaka...
- Anonymous21 Jun 201310 Virus Lokal Paling Berbahaya
Serangan virus jenis VBScript masih sangat tinggi, ini terbukti dari banyaknya laporan yang me...
- Anonymous19 Jun 20135 Tanda Tangan Termahal Didunia
1. Tanda Tangan William Shakespeare Banyak yang percaya bahwa tanda tangan dari William Sh...
- Anonymous17 Jun 20138 Alasan Kilta Harus Bangun Pagi
Walaupun terlihat sepele, kebiasaan bangun pagi sepertinya masih menjadi kendala bagi banyak orang...
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Post a Comment