Ads (728x90)

Latest Post

Kesehatan

Tips

Inilah Saran Mourinho untuk Timnas Indonesia - Pelatih Chelsea Jose Mourinho memang sosok yang suka berkata apa adanya.

Usai timnya sukses membantai Indonesia All Star dengan skor telak 8-1 di Stadion Gelora Bung Karno, Kamis (25/7) malam, Mourinho mengisyaratkan bahwa tidak ada pemain Indonesia yang memiliki potensi spesial. Mou pun memberikan sarannya untuk tim Indonesia.

"Bila anda tidak memiliki potensi spesial, maka bermainlah dengan penuh gairah dan rasa bangga," kata Mourinho dalam sesi konferensi pers usai pertandingan, Kamis malam. 
"Karena dengan itu, anda akan bisa melebihi kemampuan teknis anda."

Dalam pertandingan persahabatan di GBK, tim asuhan Jose Maurinho berhasil membenamkan Indonesia All Star dengan delapan gol.
Masing masing gol diciptakan Eden Hazard pada menit ke-22 melalui titik penalti, Ramires (30', 57'), Demba Ba (32), John Terry (45'), Traore (52'), dan Romelu Lukaku (53', 66').

Satu-satunya gol Indonesia tercipta berkat gol bunuh diri Tomas Kalas pada menit ke-69 setelah salah mengantisipasi tendangan striker Greg Nwokolo yang sebelumnya sukses menembus barisan pertahanan Chelsea.[ROL]

Post a Comment