Ads (728x90)

Latest Post

Kesehatan

Tips


Skandal yang Hancurkan Politik Inggris




Pada 1960-an, perempuan ini pernah mengguncangkan perpolitikan Inggris. Kini, ia merilis koleksi foto hot yang menjelaskan, mengapa ia mampu merusak pemerintahan.

Lima dekade yang lalu, Christine Keeler bukanlah seorang perempuan biasa. Ia menjadi pusat skandal politik yang menghancurkan pernikahan Menteri Perang John Profume.

Begitu dahsyatnya, Keeler menjatuhkan seluruh pemerintahan PM Harold Macmillan dari Partai Konservatif. Skandalnya dengan Profumo merusak citra politik Inggris.

Sejumlah foto-foto lama mantan PSK kelas atas itu kini rilis. Kecantikan perempuan yang berusia 68 tahun dalam foto tersebut, sedang mencapai puncaknya.

Keeler memberi izin khusus kepada sahabatnya selama 17 tahun terakhir, seorang kurator bernama James Birch, untuk merilis koleksi pribadinya. Ia ingin masyarakat mengingat, seperti apa hidupnya sebelum ada skandal.

"Christine ingin menunjukkan sisi lain dari dirinya. Sebab semua orang selalu ingat skandal jika melihat dirinya. Ia ingin orang melihat sisi baik. Menurut saya, ia sudah muak dengan citra itu," kata Birch.

Perempuan dari Desa Wraysbury di Berkshire ini pernah bekerja di klub kabaret Murray's di Soho, sebagai gadis yang tampil topless. Seorang osteopat, Dr Stephen Ward, kemudian merekrutnya jadi salah satu 'gadisnya'.

Pada Juli 1961, ia bertemu Profumo dalam sebuah pesta, sebelum Profume kemudian menidurinya. Tanpa sadar, Keeler juga dituding sebagai mata-mata karena meniduri seorang atase Soviet. Profumo meninggal pada 2006 lalu, dalam usia 91 tahun.Skandal yang Hancurkan Politik Inggris

Post a Comment