Ads (728x90)

Latest Post

Kesehatan

Tips



Bom Kelelawar, Bom Exsperimen Yang Mematikan-Dalam peperangan, umumnya masing - masing negara yang terlibat dalam konflik mempunyai strategi perang yang berbeda - beda.
Terkadang, ada pula yang mempunyai strategi perang yang bisa dibilang aneh dan nyentrik.
Sesuai dengan namanya, bom ini menggunakan kelelawar sebagai pembawa bomnya.
Ide ini pertama kali dikemukakan oleh seorang ahli bedah gigi di tahun 1940-an. Pemerintah kemudian berpikir jika ini adalah sebuah rencana brilian karena kelelawar berukuran kecil dan bergerak cepat, sehingga musuh tidak bisa mendeteksinya.
Rencananya, kelelawar bom ini akan diselundupkan ke dalam bangunan musuh, karena kelelawar suka menyelinap ke dalam bangunan.
Dengan sejumlah bahan peledak yang dipasang di tubuhnya, pasukan ini akan menjadi pasukan bunuh diri terbesar.
Bom kelelawar ini awalnya ditujukan untuk menyerang Jepang.
Dengan menggunakan pesawat pengangkut B-29 pada malam hari,dan timer bom telah diatur sebelumnya. Ketika mereka telah menyusup ke dalam bangunan, bom akan otomatis meledak, dan bangunan - bangunan Jepang pun hancur, itulah rencanaya.
Namun, tampaknya mereka salah perhitungan.
Beberapa kelelawar lepas dan tanpa diduga berkumpul di tanki bahan bakar sebuah pesawat di Pangkalan Udara. Diduga salah satu bom telah aktif, dan memicu ledakan berantai di Pangakalan Udara itu.
Kelelawar yang telah dipasangi bom ada ribuan, namun hanya butuh satu ekor saja untuk memicu ledakan berantai dari sekumpulan kelelawar itu.
Proyek yang telah menghabiskan dana jutaan Dollar itu pun akhirnya dihentikan. Pengembangan yang lambat, serta sifat kelelawar yang sulit diprediksi, dan isu mengenai beberapa orang di Proyek Manhattan yang berhasil mengembangkan sebuah senjata yang lebih efektif membuat proyek ini akhirnya ditinggalkan Bom Kelelawar, Bom Exsperimen Yang Mematikan.

Post a Comment