Ads (728x90)

Latest Post

Kesehatan

Tips



Dugaan, Korea Utara Sedang Melatih Tentara Cyber


Diduga, kini Korea Utara (Korut) tengah melatih tentara tentara cyber. Dunia cyber menjadi medan perang bagi tentara cyber yang dilatih oleh negara berfaham komunis ini. Korut selain siap untuk berperang di dunia nyata, mereka juga telah mempersiapkan serangan melalui dunia maya.

Dugaan ini juga yang menjadikan Korea Selatan menuduh Korut sebagai dalang serangan cyber masif yang terjadi pekan lalu dinegara tersebut. Serangan malware menutup 32.000 komputer dan tiga jaringan server besar di Korea Selatan dan juga mengacaukan server dari tiga bank. Serangan para hacker ini mengganggu sektor komunikasi dan perbankan di Korsel.

Sebelumnya, pada Desember 2012 lalu para ilmuwan Korut berhasil meluncurkan satelit. Kemudian pada Februari 2013, mereka juga berhasil melakukan tes nuklir bawah tanah. Selain itu Korea Utara juga sudah mengembangkan sistem operasional komputer (OS) bernama Red Star. "Senjata paling berbahaya dari Korut sebenarnya adalah berkembangnya kemampuan teknologi cyber mereka," ujar James Thurman, komandan pasukan Angkatan Udara AS di Korea Selatan.

Sementara itu, Korea Selatan telah menyelidiki tentang aksi hacker yang telah menggangu beberapa sektor tersebut namun hasilkan tidak ada bukti yang kuat bahwa Korea Utara adalah dalang di balik cyberattack. Kini, untuk mengantisipasi serangan cyber pihak Korea Selatan telah membuat pusat komando keamanan cyber di Seoul untuk melindungi negara dari serangan dari hacker. (
Dugaan, Korea Utara Sedang Melatih Tentara Cyber source: Inilah.com)

Post a Comment