Ads (728x90)

Latest Post

Kesehatan

Tips

detail berita

HELSINKI - Perusahaan pembuat ponsel asal Finlandia, Nokia, tampaknya sedang mempersiapkan diri untuk peluncuran smartphone terbaru
besutan mereka, yang menggunakan sistem operasi Windows Phone 8. Salah satu perangkat yang akan meluncur kabarnya dibekali kamera belakang 41-megapiksel, bernama Nokia EOS.

Ponsel pintar yang diharapkan resmi meluncurkan musim panas ini, memang menjadi bahan perbincangan hangat akhir-akhir ini. Berdasarkan informasi yang beredar, sekarang gambar dari Nokia EOS telah terungkap bahkan tidak hanya dari satu sisi, melainkan banyak sisi.

Melalui gambar yang diungkap ViziLeaks dan GSMArena, desain smartphone tersebut memiliki desain luar mirip dengan Nokia Lumia 920. Akan tetapi, berbeda dengan Lumia 920, Nokia EOS sendiri memiliki benjolan di bagian belakang, yang menjadi tempat masuknya sensor kamera 41MP.

Dilansir dari Softpedia, Kamis (6/6/2013), smartphone yang diprediksi akan meluncur pada 9 Julitersebut dilaporkan memiliki layar berukuran 4,5 inci, dan memiliki bodi yang lebih tipis daripada Lumia 920.

Sayangnya, hingga saat ini belum ada pengumuman resmi dari Nokia perihal detil dan harga dari perangkat. Sepertinya kita harus menunggu Nokia sendiri yang mengungkap informasi lebih lanjut, tentang spesifikasi dan fitur yang akan diusung oleh Nokia EOS.

Post a Comment