Ads (728x90)

Latest Post

Kesehatan

Tips

Praktis, unik dan multi fungsi dengan kemampuan yang mumpuni. Mungkin itu bisa menggambarkan sebuah Tablet PC besutan Acer. Acer Iconia W510 merupakan produk terbaru dari Acer yang di lengkapi dengan OS Windows 8 dari Microsoft. Acer Iconia dirancang untuk memberikan pengalaman menggunakan Windows 8 yang lebih optimal. Acer Iconia W510 memiliki 3 format penggunaan yang bisa dimanfaatkan:

  1. Tablet Mode
    Tanpa menggunakan docking, Anda bisa menggunakannya sebagaimana layaknya sebuah tablet. Ukuran layar 10.1�.
  2. Presentation Mode
    Saat menggunakan keyboard docking, Anda bisa mendorong layar hingga posisinya membalik 295 derajat dan meletakkannya di atas meja dengan tuts keyboard menghadap ke meja.
  3. Productivity Mode
    Posisi normal saat menggunakan keyboard docking membuat Iconia W510 berpenampilan sebagaimana layaknya sebuah laptop. Anda bisa mengetik tulisan panjang dengan tuts keyboard-nya yang cukup besar dan nyaman.

Acer Iconia W510 didominasi dengan warna silver dan putih, sehingga memberikan tampilan eksklusif sekaligus cantik. Bezel yang mengitari layar menggunakan warna hitam. Warna gelap tersebut akan membantu Anda menikmati keindahan tampilan dengan lebih sempurna. Sementara itu, penggunaan desain engsel putih bertekstur membuatnya tampil kian cantik. Di bagian-bagian penting dari keyboard dock Anda akan menemukan bantalan karet berwarna abu-abu yang selain tampil senada dengan tema warna, juga merupakan penjaga paduan tablet dan keyboard ini dari gesekan dan benturan.

Pitur-pitur yang disematkan di dalam Acer Iconia W510:
  1. Acer Iconia W510 dilengkapi dengan prosesor Atom Z2760 1.5 GHz dual core yang memiliki performa yang baik, sehingga Acer Iconia W510 bisa menjalankan OS Windows 8 dengan baik. Selain itu juga prosesor ini memiliki konsumsi daya yang rendah sehingga tablet ini bisa bekerja hingga 10 jam.
  2. Selain menggunakan prosesor terbaru, Acer Iconia W510 juga dilengkapi RAM yang cukup besar yaitu 2 GB dengan internal storage sebesar 64 GB.
  3. Soal konektivitas, Ionia W510 dilengkapi konektivitas berupa WiFi dan tentunya Bluetooth. Sementara itu, pada sisi kanan tablet Anda bisa menemukan port micro HDMI, slot MicroSD, dan sebuah slot micro USB. Di sisi atas, tersedia sebuah soket untuk stereo headset, tombol power, dan saklar pengunci orientasi layar.
  4. Untuk malasah tampilan layar, layar Iconia W510 menggunakan teknologi IPS yang membuatnya memiliki sudut tampilan yang sangat lebar. Layar Iconia W510 memiliki resolusi 1366x768 pixel. Dimana resolusi itu hanya bisa ditemukan pada layar notebook 13,3 inci hingga 15,6 inci.
  5. Iconia W510 juga dilengkapi 2 buah kamera. Kamera utama berukuran 8 Megapixel (autofocus) dan kamera kedua (menghadap ke pengguna) 2.1 Megapixel. Kedua kamera tersebut bisa merekam video hingga resolusi FullHD (1080p).
  6. Dari sisi keyboard, juga dilengkapi baterai dan di sisi kirinya dilengkapi sebuah konektor yang melakukan pengisian baterai. Jika kita melakukan pengisian baterai dalam kondisi tablet terpasang, maka baterai tablet dan keyboard akan terisi secara bersamaan.
  7. Di sisi kanan, Anda bisa menemukan sebuah konektor USB 2.0. Konektor ini dapat digunakan sebagai mana konektor USB pada sebuah laptop biasa.
  8. Tuts pada keyboard ini memiliki warna putih. Ukuran tuts keyboard ini cukup baik untuk digunakan mengetik dengan nyaman.
  9. Sebagai penghubung dengan tablet, sebuah engsel berukuran besar dan kokoh tersedia pada keyboard ini. Untuk memasangkan tablet, Anda cukup menyelipkannya ke celah pada engsel hingga kunci pengaman terkatup. Untuk membukanya, Anda cukup menggeser sebuah kunci pengaman yang tersedia.
  10. Dengan adanya baterai tambahan di dalam keyboard ini, selain tablet memperoleh pasokan daya ekstra, keseimbang antara bobot tablet dan keyboard pun terasa lebih nyaman.

Acer Iconia PC tablet dengan Windows 8 sangat cocok untuk:
  • Wartawan dan blogger
  • Traveler
  • Kalangan profesional
  • Fashionista

Post a Comment