Mengikuti Program Affiliaate Marketing,Affiliaate marketing adalah cara lama, sama halnya seperti calo atau broker dalam dunia perdagangan offline. Kita menawarkan dan menjual barang milik orang lain dengan bergabung menjadi member afiliasi. Cara kerjanya yaitu kita diberi link affiliasi untuk dipasang di web yang kita miliki. Jika ada orang yang membeli produk dari link affiliasi, kita akan mendapatkan pembayaran. Setelah mengisi form pendaftaran, biasanya kita akan diminta untuk membaca affiliate agreement, yaitu sebuah document legal yang mengikat antara kita dan affiliate merchant. Banyak sekali program affiliate yang bisa diikuti, di antaranya yaitu online shop terbesar, Amazon. Amazon memberi kesempatan kepada kita untuk menawarkan produk dan jasa yang mereka miliki. Untuk mengikuti affiliate Amazon, kita tidak perlu membayar alias gratis dan yang kita perlukan hanya komputer, akses intenet, dan website/blog.
Membuka Toko Online
Saat ini, orang ramai-ramai membuka toko online, baik mereka yang memang sudah mempunyai toko offline ataupun mereka yang tidak memiliki toko offline, dengan cara membuat website atau blog atau memasarkannya di FB dan twitter. Jika ingin toko online kita maju, kredibilitas harus dikedepankan. Karena banyaknya kasus penipuan secara online, membuat orang lebih waspada dalam berbelanja. Namun, jika mampu melayani pelanggan dengan baik, lambat laun toko online yang dirintis akan mendatangkan hasil.
Keuntungan dari membuka toko online dibandingkan toko konvensional yaitu modal yang relatif kecil, tidak ada biaya sewa toko, dan jangkauannya lebih luas. Jika toko konvensional hanya terbatas orang yang berdomisili sekitar rumah, tetapi toko online bisa mendapatkan pelanggan dari seluruh kepulauan di Indonesia, bahkan dari luar negeri. Hanya saja kekurangannya, kita harus siap selama 24 jam untuk melayani konsumen. Menurut para praktisi toko online, mereka sering mendapat SMS atau pesanan tengah malam.
Data Entry atau Kerja Online
Di internet, kita bisa mendaftar menjadi karyawan perusahaan luar negeri sekalipun, tanpa beranjak dari depan komputer. Artinya, kita mengerjakan pekerjaan kantoran di rumah. Contoh seperti data entry. Ada sejumlah perusahaan di Amerika yang melempar pekerjaannya untuk bisa dikerjakan di rumah. Alasannya lebih efisien dan ongkos untuk membayar karyawan lebih ringan.
Namun, yang perlu diperhatikan jika ingin mendaftar sebagai pekerja data entry adalah kemampuan berbahasa dan waktu, karena sewaktu-waktu kita harus berkomunikasi walaupun malalui email. Kita pun harus menyelesaikan tugas tepat waktu demi profesionalitas.
Pay To Click (PTC)
Pay To Click (PTC) adalah cara mencari uang di internet dengan mengklik iklan yang telah disediakan. Caranya, kita bergabung dulu dengan PTC, lalu setiap hari kita harus mengklik iklan. Setelah itu, kita mendapat earning/pembayaran. Pembayaran bisa rupiah kalau PTC lokal dan dalam bentuk dolar jika PTC luar.
Memang uang yang dikumpulkan uang recehan. Namun, jika dikumpulkan apalagi jika mengikuti lebih dari satu PTC, hasilnya pun akan banyak. Namun, kita harus selektif dalam memilih PTC. Carilah PTC yang bukan SCAM. Artinya, mau membayar apa yang telah kita lakukan. Contoh PTC bukan SCAM, Clixsense.
Pay To Read (PTR)
Pay To Read (PTR) hampir sama dengan PTC, hanya saja ini dalam bentuk email. Jadi, setiap membaca email yang masuk ke alamat email kita, maka akan mendapatkan komisi. Tapi harus diingat, jangan mengikuti PTC/PTR yang Scam. Artinya, tidak mau membayar hak kita. Oleh karena itu, selektif dalam memilih bisnis online adalah suatu keharusan. Walaupun daftarnya gratis, tetapi kita sudah meluangkan waktu untuk mengklik iklan mereka.
Menulis E-book dan Menjualnya di Internet
Bagi para penulis, bisa mencoba menulis e-book, lalu menjualnya secara online. Mengingat informasi adalah yang paling banyak dicari diinternet, orang tidak akan merasa rugi jika harus membayar informasi yang mereka butuhkan. Keuntungan menulis e-book dibandingkan menulis buku cetak adalah tidak memakan biaya banyak dan keuntungan bisa diperoleh 100% oleh penulis, tidak dibagi-bagi dengan penerbit dan percetakan.
Sebenarnya, menulis buku cetak maupun menulis e-book masing-masing memiliki tantangan tersendiri. Kalau menulis buku cetak tantangannya dalam mencari penerbit yang cocok dengan tulisan kita. Setelah itu, kita tinggal tunggu royalti bila buku tersebut dicetak dan diterbitkan. Berbeda dengan menulis e-book, kita harus mempromosikan dan menjualnya sendiri secara online. Sebelum kita menulis, harus dilakukan tes pasar terlebih dahulu dan menentukan tema apa yang banyak dicari orang. Namun, masih sedikit orang menulisnya. Hal ini bisa kita lakukan menggunakan mesin pintar Google.
Dari 6 Cara Mendapatkan Uang dari Internet yang saya jelaskan di atas, semuanya memiliki tantangan tersendiri dan semuanya tidak semudah membalikkan telapak tangan. Jika ada yang menawarkan bisnis mudah di internet, jangan percaya dulu, karena itu hanya bahasa marketing agar kita tertarik menjalankannya. Menurut pengalaman pribadi, segala bentuk apa pun, bisnis atau investasi yang ditawarkan dunia maya jangan gampang percaya begitu saja. Semua perlu ilmunya, terus berusaha dengan sabar, dan Insya Allah akan menemukan keberhasilan.
Post a Comment