Ads (728x90)

Latest Post

Kesehatan

Tips

Sony Xperia ZL, Saudara Kembar Sony Xperia Z - Sony Mobile pada bulan Maret 2013 lalu resmi merilis dua buah smartphone andalan terbaru mereka ke Indonesia. Dua produk itu merupakan varian Xperia, yaitu Xperia Z dan ZL. Keduanya juga merupakan smartphone Sony Mobile pertama yang menggunakan prosesor quadcore dari Qualcomm.

Meski keduanya menyasar segmen pasar high-end, namun vendor asal jepang itu memang lebih memosisikan seri Xperia Z sedikit di atas Xperia ZL. Berbeda dengan Z, ZL tidak dilengkapi sertifikasi IP55 dan 57 (anti air dan debu). Namun, untuk urusan spesifikasi teknis, Xperia ZL tak kalah mumpuni.

Pada kesempatan kali ini, tim tekno Liputan6.com berkesempatan menguji handset Sony Xperia ZL. Ingin tahu lebih jauh performa ponsel pintar yang dipasarkan dengan banderol Rp 6.669.000 ini? Berikut ulasannya.

Desain

Seperti yang sudah dikatakan sebelumnya, konsep dasar desain Xperia ZL serupa dengan Xperia Z. Namun, dengan dimensi 131.6 x 69.3 x 9.8 mm dan bobot 151 gram, ZL memiliki panjang dan lebar bodi yang lebih ringkas dibanding Xperia Z. Hal ini membuatnya memilki tampilan layar yang memenuhi sisi muka dan hanya menyisakan sedikit frame di bagian atas dan bawah.

Selain itu, dimensi ringkasnya pun didukung oleh sisi belakang ponsel terbuat dari bahan plastik bertekstur. Ini menjadikannya terasa cukup nyaman dalam genggaman.

Di sisi depan, Sony meletakkan sebuah speaker di bagian atas, serta kamera sekunder dan lampu indikator di bagian bawah. Pada sisi kanan bodi terdapat tombol shortcut kamera, tombol power, serta tombol volume. Sedangkan di bagian kiri terdapat satu buah port micro USB.

Di sisi belakang terdapat kamera utama dengan LED flash dan speaker. Di bagian bawahnya terdapat sebuah ruangan kecil seperti 'laci penyimpanan' yang dapat dibuka dengan cara dicungkil. Di dalamnya terdapat slot micro SD, micro SIM card, dan sebuah tombol On/Off.

Layar

Layaknya jajaran smartphone rintisan Sony lainnya, sektor display menjadi bagian yang cukup diunggulkan dari ZL. Sony membekali ZL dengan layar seluas 5 inci beresolusi 1920 x 1080 piksel TFT capasitive touchscreen dengan kerapatan 441 ppi yang telah mendukung hingga 10 titik sentuh.

Seperti halnya Z, kerapatan piksel yang sangat tinggi membuat layar ZL mampu menampilkan gambar dengan tingkat ketajaman dan kontras yang sangat baik, bahkan pada detail terkecil.

Secara keseluruhan, baik dari segi kualitas tampilan dan resposifitas layar, layar yang digunakan pada ZL masuk dalam kategori sangat baik.

Kecemerlangan layar pada ZL dapat terwujud berkat disematkannya teknologi Sony Mobile BRAVIA Engine 2 yang biasanya digunakan pada produk-produk Smart TV besutan Sony. Teknologi ini mampu meningkatkan kualitas tampilan layar. Sehingga ZL terasa sangat nyaman saat digunakan untuk menonton video, melihat foto, atau bermain game.

Performa

Sony Xperia ZL dijejali dengan chipset Qualcomm MDM9215M (S4 Pro) dengan prosesor quadcore 1,5 GHz Krait. Sedangkan untuk menunjang grafis, ZL disisipi dengan GPU Adreno 320. Untuk mengoptimalkannya, Sony melengkapinya dengan kapasitas RAM sebesar 2 GB.

Memori penyimpanan internalnya berukuran 16 GB saja. Namun, Anda dapat melakukan ekspansi via micro SD hingga 64 GB. Smartphone ini berjalan di sistem operasi Android Jelly 4.1.2 Jelly Bean dan dapat di-update ke Android 4.2 Jelly Bean.

Saat melakukan pengujian, dengan ZL kami mencobanya dengan memainkan game yang memiliki spesifikasi grafis cukup berat seperti game Into the Dead. Selama bermain, kami merasa cukup puas dengan performa smartphone ini. Namun, lama-kelamaan grafisnya akan sedikit mengalami lag kecil. Meskipun begitu, lag-lag yang dialami masih dalam batasan wajar dan Anda masih bisa menikmati permainan.

Sedikit kekurangannya adalah bodi akan terasa panas bila Anda menggunakannya terlalu lama untuk bermain game atau browsing.

Selain itu, kami juga melakukan tes benchmark dengan aplikasi AnTuTu Benchmark dan Quadrant Standard.

Kamera

Kamera merupakan salah satu keunggulan smartphone ini. Dengan kamera utama berukuran 13 megapiksel, Anda dapat menikmati hasil gambar terbaik khas Sony. Kamera utama ini dilengkapi juga dengan sebuah LED flash. Tersedia pula berbagai fitur standar seperti geotagging, touch focus, face detection, image stabilization, HDR, serta sweep panorama.

Serangkaian fitur tersebut kini telah menjadi semacam fasilitas standar yang harus disertakan pada kamera bawaan smartphone segmen menengah ke atas.

Sedangkan pada kamera sekunder, Sony melengkapinya dengan kamera berukuran 2 megapiksel. Sayangnya, posisi kamera sekunder ini cukup aneh. Karena Sony meletakkannya di bagian bawah. Kami sendiri cukup kesulitan untuk melakukan pemotretan, karena posisinya yang tak biasa tersebut. Dibutuhkan waktu untuk akhirnya terbiasa dengan tata letak kamera ini.

Di luar itu, performa kamera yang dihasilkan cukup baik namun tidak ada yang terlalu istimewa.

Kesimpulan

Meski tak dibekali kemampuan tahan air dan debu seperti saudara kembarnya, Xperia Z. Xperia ZL memiliki performa yang terbilang cukup mumpuni. Dukungan dapur pacu yang telah dipersenjatai chipset Qualcomm S4 Pro quad-core 1,5 GHz Krait dan grafis GPU Adreno 320 membuatnya cukup bisa diandalkan untuk memenuhi berbagai kebutuhan pengguna. baik itu kebutuhan browsing, bermain game, hingga multimedia.

Selain kinerja memuaskan, sektor layar pun memperlihatkan kemampuan Sony dalam meracik teknologi display. Disematkannya teknologi BRAVIA Engine 2 yang biasanya digunakan pada jajaran produk Smart TV mereka juga mampu memberikan nilai plus bagi Xperia ZL. Di samping itu, responsifitas layar pun sangat baik.

Untuk daya tahan baterai, saat digunakan untuk bermain game, menelusuri laman web, menonton video, membidik atau merekam objek dengan kamera, baterai dapat bertahan hingga hampir dua hari penggunaan. Sayangnya, baterai terasa cepat panas jika digunakan terlalu lama.

Harga Sony Xperia ZL:
Rp 6.669.000

Spesifikasi Sony Xperia ZL

Dimensi : 131.6 x 69.3 x 9.8 mm
Berat : 151 g
Display : 1080 x 1920 pixels, 5.0 inches (~441 ppi pixel density), TFT capacitive touchscreen, 16M colors
Kamera : 13 MP, 4128x3096 pixels, autofocus, LED flash, 2 MP, 720p@30fps (front)
OS : Android OS, v4.1.2 (Jelly Bean) (upgrade 4.2)
Prosesor : Qualcomm MSM8064 Snapdragon, Quad-core 1.5 GHz Krait , Adreno 320
RAM : 2GB
Storage: Internal: 16 GB, Eksternal: Slot microSD up to 64 GB
Konektivitas : WiFi 802.11 a/b/g, DLNA, NFC, microUSB, Bluetooth v4.0 with A2DP, A-GPS
Baterai : 2370 mAh Li-Ion battery. [liputan6]

Demikian Review Sony Xperia ZL, Saudara Kembar Sony Xperia Z.

Post a Comment