Cara Membuat Pesawat Dari Bahan Bekas - Pernah melihat atau menonton sebuah iklan dengan bintang anak kecil yang sedang berlari sambil memegang pesawat terbang? Bagaimana dengan semua iklan seorang anak perempuan yang berhasil membuat pesawat mainan dari styrofoam yang patah sayapnya, bisa dimainkan lagi? Kalau iklan saja banyak yang menampilkan pesawat mainan sebagai salah satu propertinya, artinya pesawat mainan ini menjadi impian banyak orang. Lalu bagaimana membuat pesawat mainan? Bahan yang dibutuhkan tidak banyak. Jika memang mau yang sangat sederhana, tinggal ambil kertas berbetuk persegi panjang. Lipat dua, buka lagi, ujungnya dilipat membentuk segitiga. Bentuk segitiga di bagian atas itu lipat lagi ke bawah.
Buat lipatan setigita lagi hingga menyentuh ujung segitiga yang pertama. Lipat ujung segitiga yang pertama sehingga bisa mengunci lipatan segitiga yang kedua. Baliklah kertas tersebut. Bagian sisi kiri dan kanan, lipat dengan rapi. Lipat lagi hingga membentuk pesawat kertas yang bisa diterbangkan.
Dahulu pesawat ini sering dibuat untuk menembak wanita yang disukai. Ada kalimat yang menyatakan rasa tertarik kepada sang wanita. Pesawat kertas ini menjadi mainan yang cukup menarik. Anak-anak sekolah dasar akan memainkannya dengan cara diterbangkan. Pesawat yang bisa terbang paling jauh dan paling tinggi, adalah pesawat terhebat. Pembuatan dengan mempertimbangkan persisi yang pas, akan membuat pesawat kertas terbang dengan sempurna. Bentuk pesawat kertas ini bisa bermacam-macam. Walaupun tidak menggunakan gunting, tetap saja anak-anak bisa membuatnya dengan bagus. Contoh pesawat kertas yang pertama memang tidak digunting atau dipotong.
Pesawat kertas yang kedua, ada bagian yang digunting atau disobek terutama bagian badan pesawat sehingga ekor pesawat menjadi terlihat bagus. Pesawat ini akan berpenampilan seperti pesawat dengan badan ceper atau persis seperti capung. Membuat pesawat yang lebih representatif, tentunya membutuhkan tenaga lebih dan tidak bisa sekedar melipaty kertas. Sediakan gunting yang tajam serta runcing. Gunting jenis ini akan memudahkan untuk memotong kotak bekas susu atau bekas makanan ringan lainnya.
Sediakan pula lidi dan benang serta penggaris. Potongan yang persisi akan membuat pesawat tampak indah dan mudah diperbangkan. Caranya ukurlah model pesawat yang akan dibuat. Bila ingin membentuk pesawat dengan badan yang tiga dimensi, maka harus menggunakan lem. Sebaliknya kalau hanya terlihat dengan gaya 2 dimensi, tidak perlu dilem. Panjang potongan kertas tergantung dengan keinginan. Bentuk potongan sayap seperti setengah lingkaran berbentuk seperti busur. Setelah itu lekatkan badan pesawat yang terbuat dari lidi atau gulungan kertas yang agak lebih tebal. Lekatkan pada ekor pesawat yang terbuat dari kertas yang dilipat secara persisi.
Badan pesawat yang terbuat dari kertas agak tebal itu akan bisa mengangkat sayap dan ekor. Sebaiknya, badan pesawat tidak dibuat terlalu panjang. Kalau terlalu panjang, nanti mudah terlekuk. Sebelum diterbangkan, lihatlah dahulu apakah pesawat telah menemukan keseimbangannya. Teknik mengetahui keseimbangan ini sama dengan teknik melihat keseimbangan ketika membuat layang-layang. Perlu diingat bahwa bagian pesawat yang paling berat, akan jatuh ke tanah terlebih dahulu. Kalau bagian ekornya lebih berat, biasanya pesawat tidak terbang dengan baik.
Ekor dibuat kecil saja sebagai penjaga keseimbangan. Bagian sayap dibuat cukup lebar tetapi tidak terlalu lebar agar bisa terbang dengan sempurna. Jika terjadi apa-apa dengan pesawat tersebut, tidak perlu bersedih, buat lagi saja dengan ukuran yang lebih tepat. Agar pesawat seimbang, terkadang harus ada pemberat di bagian moncong pesawat. Gunakan lilin (wax warna-warni) yang biasa dipakai untuk membuat model makanan atau bentuk boneka.
Post a Comment