Kini Anda dapat menggunakan aplikasi web bernama NgaturDuit untuk mencatat keuangan pribadi Anda. Dengan slogan “Manajemen Keuangan Pribadi Menjadi Mudah”, NgaturDuit dapat diakses pada http://ngaturduit.com . NgaturDuit pertama kali diluncurkan pada awal tahun 2010 oleh Adhityo Priyambodo yg bertanggung jawab sebagai pengembang sistem dan Api Perdana bertanggung jawab terhadap pengembangan bisnis (sumber : http://tekno.kompas.com/read/2011/04/13/16095258/Mudah.Atur.Budget.Pribadi.Lewat.NgaturDuit.com)
NgaturDuit merupakan aplikasi gratis dimana Anda tidak perlu mengeluarkan biaya untuk menggunakan fitur-fiturnya yang penulis rasakan sangat membantu dalam mengatur keuangan pribadi. Fitur-fiturnya antara lain:
- Pencatatan pemasukan dan pengeluaran
- Membuat anggaran
- Pencatatan hutang-piutang
- Portfolio investasi reksadana
- Rekapitulasi pemasukan dan pengeluaran bulanan, tahunan.
- Kalkulator Zakat
- Financal Checkup
- Konsultasi dengan Financial Planner
Pencatatan Transaksi
Pada menu transaksi NgaturDuit terdapat tiga sub-menu yaitu Transaksi, Bulanan, dan Pencarian. Masing-masing memiliki fungsi yang berbeda, namun yang utama yaitu Transaksi karena disitulah awal mula data diperoleh dari pengguna. Definisi transaksi pada NgaturDuit yaitu:Transaksi
NgaturDuit memfasilitasi pengguna untuk mencatat transaksi harian yang meliputi pengeluaran, pemasukan, bahkan hutang dan piutang. Anda bisa mengakses menu Transaksi untuk memasukkan data transaksi hariannya, informasi yang dibutuhkan yaitu:- Nama transaksi : nama dari transaksi, misal “Isi Bensin”
- Jumlah transaksi : jumlah dari transaksi dalam rupiah, misal “10000″
- Kategori transaksi : kategori transkasi, misal “Kendaraan”
- Rekening : rekening asal dari uang yang digunakan dalam transaksi, misalkan “Dompet”
Setelah data transaksi dimasukkan akan langsung muncul di bagian bawahnya, sehingga bisa diketahui total transaksi harian Anda. Yang menarik ialah transaksi yang dimasukkan langsung muncul pada halaman karena menggunakan AJAX sehingga tidak perlu reload halaman website.
*Info : Untuk melihat transaksi pada hari lain Anda bisa mengklik salah satu tanggal pada kalender, begitu juga untuk melihat transaksi pada hari di bulan lain.
Bulanan
Pada menu transaksi ada tab Bulanan untuk mengetahui total transaksi Anda selama sebulan. Dengan demikian Anda menjadi lebih faham apa saja yang dibelanjakan atau pemasukan yang ada dari hari ke hari selama sebulan. Berikut ini adalah transaksi penulis selama bulan Agustus 2012.Pencarian
Pada menu transaksi ada tab Pencarian untuk mencari data transaksi berdasarkan nama, kategori transaksi, rekening, bahkan periode waktu. Fitur ini sangat bermanfaat utamanya ketika Anda ingin mengetahui pengeluaran untuk kategori tertentu maupun untuk periode waktu tertentu. Hasil pencarian juga bisa diexport dalam format excel (.xls) maupun dalam format .pdf.Kategori Transaksi
Tiap-tiap pengeluaran dan pemasukan bisa digolongkan berdasarkan kategori dan sub-kategori. Definisi kategori pada NgaturDuit yaitu:Untuk pengaturan kategori Anda dapat mengakses menu Pengaturan > Kategori. Kategori memudahkan pengguna, karena dari kategori Anda bisa mengetahui pos pengeluaran terbesar untuk bulan ini ada pada kategori mana. Kategori juga berkaitan dengan fitur anggaran yang menganggarkan dana sekian rupiah terhadap satu kategori. Bahkan bila dirasa kurang sesuai Anda bisa menambahkan kategori sendiri.
Berikut ini adalah kategori transaksi keuangan akun penulis:
Rekening
Rekening merupakan sumber dana dimana untuk melakukan pengeluaran, secara logika bahwa uang masuk disimpan di rekening, uang keluar diambil dari rekening. Ada tiga tipe rekening, yaitu Tunai, Dompet dan Kartu Kredit. Berikut ini definisi rekening pada NgaturDuit:Pengaturan rekening dapat diakses pada menu Pengaturan > Rekening. Jumlah uang dalam rekening dapat diubah sewaktu-waktu. Hal inilah yang memang kadang membuat bingung, karena secara logika bahwa uang dalam rekening harusnya berasal dari pendapatan, bukan tiba-tiba jumlahnya bertambah atau berkurang.
Post a Comment